Materi Sejarah kelas VII
a.
Pengertian sejarah
·
Sejarah Berasal dari bahasa Arab : Syajaratun,
artinya : Pohon
·
Dalam arti sempit : sejarah adalah segala
sesuatu yang terjadi di masa lampau
·
Dalam arti luas : sejarah adalah Ilmu yang
mempelajari kejadian-kejadian di masa lampau dalam kehidupan manusia yang
dipelajari melalui bukti lisan, tertulis, maupun benda-benda ,dan monumen
sejarah
Peristiwa-peristiwa yang tercatat dalam sejarah berupa:
-
Peristiwa tertentu yang berdampak bagi
masyarakat luas
-
Peristiwa yang menjadi tonggak sejarah bagi
dunia
-
Penemuan-penemuan penting
-
Kebribadian orang-orang yang berpengaruh
Pada dasarnya apa yang telah terjadi dalam sejarah dibedakan menjadi dua
1.
Sejarah Obyektif
: peristiwa yang terjadi di luar pengetahuan manusia.
2.
Sejarah subyektif : suatu peristiwa yang terjadi
sepengetahuan manusia
b.
Sumber sejarah
·
sumber
lisan : misalnya tradisi turun-temurun, mitos/mithe, foklor
·
Sumber tertulis : beasal dari peninggalan berupa
tulisan
Misalnya kitab-kitab kuno maupun dokumen
·
Bukti berupa-benda-benda
Prasasti : bangunan bersejarah sebagai peringatan peristiwa tertentu
Artefak : alat-alat kehidupan yang dipergunakan manusia masa lalu
Fosil : sisa-sisa makhluk hidup yang telah membatu
Sumber-sumber yang didapatkan ydk secara langsung diakui melainkan
melalui tahap Verifikasi(penelitian dan pembuktian)
Verifikasi dibedakan 2 tahap :
1.
Kritik ekstrim : kritik mengenai keaslian sumber
(Otentisitas)
2.
Kritik intern : kritik apakah sumber itu dapat
dipercaya atau tidak.
c.
Ilmu bantu sejarah
1.
Arkeologi : ilmu yang mengkaji alat-alat
kehidupan masa lampau
2.
Paleontologi : ilmu yng mengkaji fosil-fosil
3.
Paleoantropologi ; Ilmu yang mengkaji
bentuk-bentuk fisik manusia pertama hingga menjelang masa sejarah ( mempelajari
bentuk-bentuk fisik manusia pra-sejarah)
4.
Geologi : ilmu yang mengkaji lapisan bumi.
Untuk meneliti umur Artefak dan fosil digunakan beberapa cara penelitian
:
1.
Tipologi : menentukan umurnya berdasarkan bentuk
2.
Stratigrafi : menentukan umur benda berdasarkan
letak temuan tersebut di lapisan bumi
3.
Radiasi : berdasarkan banyaknya sinar tertentu
yang masuk ke benda ( dgn cara penyinaran / radiasi)
4.
Kimiawi : berdasarkan kandungan unsur-unsur
kimianya.
d.
Perbedaan Jaman Pra-Sejarah dan jaman Sejarah
Perbedaannya terletak pada belum atau sudah
ditemukan bukti-bukti berupa tulisan.
Jaman Pra sejarah, disebut juga jaman
Pra-aksara atau Nirleka
Artinya
: Jaman sebelum manusia mengenal tulisan
Jaman sejarah : jaman ketika peninggalan tertulis sudah ditemukan
Note : Indonesia memasuki jaman sejarah
abad ke-4, dengan bukti ditemukan tulisan pada 7 buah Yupa dari Kutai,
Kalimantan Timur
e.
Pembabakan zaman sejarah
Pembagian zaman sejarah dibedakan
berdasarkan 2 penggolongan
1.
Berdasarkan Geologi : Berdasarkan umur lapisa-lapisan
bumi
zaman Arkaekum ; ketika kulit bumi masih panas dan belum stabil
zaman Paleozoikum : bumi sudah ada tanda-tanda kehidupan berupa mikro-organisme
zaman Mesozoikum: Ikan dan reptil sudah mulai muncul, diperkirakan dinosaurus hidup pada zaman ini
Zaman Neozoikum
Zaman Neozoikum dibedakan menjadi 2 yaitu :
Neolzoikum Tertier dan Neozoikum kuarter manusia diperkirakan muncul
2.
Berdasrkan Arkeologi: berdasarkan kebudayaannya
a. Zaman batu
- Zaman Batu Tua ( paleolitikum)
- Zaman Batu menengah ( Mesolitikum)
- Zaman Batu Muda ( neolitikum)
- Zaman batu besar ( megalitikum)
b. Zaman Logam
- Zaman Tembaga, zaman perunggu, dan zaman besi
selain berdasarkan Geologi dan Arkeologi, ada lagi pembabakan sejarah berdasarkan periode-nya ( Silahkan Klik link dibawah ini )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar